Bagaimana Google mengindeks dan memeringkat blog kita?
Bagaimana cara kerja mesin pencari Google?
Semuanya dijelaskan dalam situs baru Google bernama How
Search Works atau Cara Kerja Google Penelusuran.
Cara Kerja Mesin Pencari Google
Melalui halaman tersebut, kita (pengguna, blogger) dapat
mengetahui betapa rumitnya proses kerja pencarian Google Search.
Dalam situs tersebut, kita bisa menemukan berbagai grafik
dan animasi menarik. Melalui animasi ini, Google menjelaskan proses pencarian
(searching) dengan cara yang sangat mudah untuk dipahami.
Cara Kerja Mesin Pencari Google
Secara garis besar, ada tiga langkah yang dilakukan oleh
sistem pencarian Google. Ketiga langkah tersebut adalah
Crawling & Indexing
Algoritma
Fighting Spam.
Perambahan atau perayapan dan pengindeksan. Crawling dan
indexing bermuara pada pemeringkatan (ranking).
Ringkasnya, pertama-tama Google merayapi semua halaman web,
lalu mengindeksnya, dan memeringkatnya, untuk disajikan di halaman hasil
pencarian (SERP). Seperti dijelaskan Upwork berikut ini:
Cara Kerja Mesin Pencari Google
Sistem Google akan memulai proses pencarian dengan mencari
kata yang diinginkan oleh pengguna ke sekitar 30 triliun halaman situs yang ada
di internet atau dunia maya.
Setelah selesai mencari, kata-kata tersebut akan dibuatkan
indeks. Saat proses indexing selesai dikerjakan, proses algoritma super-rumit
akan mulai bekerja memilah-milah konten mana yang diprediksi paling sesuai dan
akhirnya sistem akan menampilkan hasilnya kepada pengguna.
Semua proses pencarian tersebut dilakukan dengan waktu
sangat cepat, yaitu sekitar seperdelapan detik.
Crawling merupakan proses mengumpulkan informasi dari sebuah
website. Google menyusuri setiap link yang ada di website tersebut satu per
satu dengan menggunakan crawler yang bernama Googlebot.
Crawler ini akan berjalan otomatis mengumpulkan informasi
dari sitemap (peta situs) yang disediakan oleh pemilik website.
Indexing
Setelah proses crawling selesai, dilanjutkan dengan proses
indexing untuk mengatur informasi tersebut dan menyimpannya kedalam server
Google.
Blog yang terindeks Google akan muncul di pencarian.
Sebaliknya, blog yang tidak terindeks, takkan muncul dan kecil kemungkinan
dikunjungi pengguna.
SEO Dasar: Agar blog mudah terindeks Google, silakan
daftarkan blog Anda di Webmaster Tools dan daftarkan sitemap blog Anda.
Algoritme (algorithms) adalah program komputer yang mencari
petunjuk untuk menyajikan apa yang Anda inginkan.
Google mengartikan algoritme sebagai "urutan
langkah-langkah komputasi yang mengubah data input menjadi data output."
Algoritme Google akan menentukan hasil yang relevan dari
sebuah kata atau kalimat yang diketikkan oleh pengguna di kotak pencarian
Google Search.
Agar menentukkan hasil yang relevan, algoritme Google
mengandalkan lebih dari 200 rujukan informasi.
Ada banyak komponen dalam menentukan hasil pencarian:
- News - Menampilkan hasil dari koran online dan blog
diseluruh dunia.
- Image - menampilkan informasi berdasarkan gambar
- Videos - Menampilkan hasil berdasarkan video
- Books - Menampilkan informasi berupa buku, termasuk preview
dan teks, dari perpustakan dan penerbit di seluruh dunia
- Answers - Menampilkan informasi dan jawaban langsung seperti
cuaca dan hasil skor
- Autocomplete - Memprediksi hal yang mungkin dicari dari kata
yang diketikkan.
- Google instant - menampilkan hasil secara langsung dari
setiap kata yang diketikkan
- User Context - Menyediakan informasi yang lebih relevan
berdasarkan wilayah, histori pencarian dan beberapa faktor lainnya.
- Freshness - Menampilkan berita dan informasi terbaru
- Spelling - Mengidentifikasi dan membenarkan penulisan kata
yang mungkin salah pengejaannya.
- Translation and Internationalization Memberikan hasil
berdasarkan bahasa dan negara .
- Synonyms - Mengenali kata dengan arti yang sama.
Google terus mengupdate algoritme, untuk hasil pencarian
terbaik. Algoritme Google fokus ke blog atau konten berkualitas, bermanfaat,
asli, orisinal, backlink alami (natural), dan menendang blog-blog berkualitas
rendah.
SEO Dasar: untuk mengantisipasi algoritme Google yang terus
updata, maka pastikan blog kita berkualitas, yakni berisi tulisan asli,
orisinal, lengkap, detail, bermanfaat, dan disukai pembaca.
- #3. Memerangi Spam (Fighting Spam)
Spam adalah teknik curang dalam pengoptimalan mesin pencari
(SEO), seperti mengulang kata kunci tertentu secara berulang-ulang (keywords
stuffing).
Google menyebutkan ada sekitar 0.22% domain (website/blog)
atau halaman web yang sudah ditandai untuk dihapus karena terindikasi Spam.
Contoh praktek Spam a.l. artikel Copy Paste --apalagi jika
tidak menyebutkan sumber maka akan dihukum sebagai plagiarisme aka plagiat.
Demikian Cara Kerja Mesin Pencari Google sebagai bagian dari
pengetahuan dan penerapan SEO Dasar untuk blog. Wasalam.